itnmalangnews.id – Komitmen Institut Teknologi Nasional (ITN) Malang untuk memberikan kemudahan mendapat pekerjaan bagi para alumninya patut diacungi jempol. Melalui lembaga pusat karir yang telah lama berdiri, kampus biru selalu menjalin relasi dengan beberapa perusahaan dan industri. Relasi ini agar peluang para alumninya terbuka lebar untuk bekerja.
Sumanto S.Pd, M.Si, ketua pusat karir menyatakan bahwa sejauh ini sudah ada cukup banyak perusahaan yang menjalin relasi dengan lembaganya. Di antaranya: PT. SMART Tbk, Nestle, Indolakto, PT. SIS, PT. Riau Plantation, dan PT. Charoen Pokphand Tbk. “Dan saat ini yang sedang melakukan rekrutmen langsung adalah PT. Indomart,” terang pria asli Batu tersebut saat mendampingi para alumni dalam rekrutmen oleh Indomart di kampus I.
Alumni IKIP Malang (UM Sekarang) itu juga menambahi bahwa berdasarkan kabar terbaru bahwa di Indolakto sudah sekitar 15 persen dari alumni yang pendaftar sudah diterima bekerja. Sementara di PT. Riau Plantation sekitar 25 persen. “Jumlah ini belum maksimal, ini PR kita bagaimana nanti yang diterima jauh lebih banyak lagi,” tuturnya.
Untuk menjawab PR tersebut, Sumanto sudah menyiapkan beberapa solusi yang bisa diterapkan. Di antaranya adalah membuka jaringan seluas mungkin melalui media sosial seperti facebook, twitter, instagram dan sebagainya. Dari media ini harapannya para alumni yang sudah sukses dapat terkoneksi dan mau memberdayakan juniornya. Selain itu pusat karir ITN Malang sudah tergabung dengan ICCN (Indonesia Career Center Network), salah satu pusat karir nasional. “Dari sini, kita akan bangun network yang baik, sehingga harapannya lebih banyak lagi perusaahn yang melakukan campus hearing dengan kita,” ujar dia. (her)