itnmalangnews.id. – Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia (HMTK) Institut Teknologi Nasional (ITN) Malang menggelar Chemical Engineering Olympic. Kegiatan olimpiade kimia ini diikuti oleh siswa SMA-SMK sederajat. Salah satu jenis lomba yang diperlombakan adalah debat. Dalam ajang ini SMA Negeri Taruna Nala Jawa Timur berhasil keluar sebagai juara.
Abdul Ghofur, pendamping SMAN Taruna Nala, menyatakan bahwa keberhasilan ini merupakan satu kebanggan bagi sekolahnya. Harapannya adalah para siswa tidak cepat puas dengan pencapaian ini, melainkan harus terus belajar untuk pengetahuan yang lebih luas lagi. “Kita mengucapkan rasa syukur dengan prestasi ini, tetapi syukur itu harus diwujudkan dengan belajar lebih semangat lagi,” kata dia saat ditemui usai acara di Kampus I ITN Malang, (9/5).
Baca juga: Siswa SMK/SMA se-Malang Raya Jadi Juri di ITN Malang
Baca juga: Sajikan 27 produk, Teknik Kimia Gelar Open House
Tim lomba debat SMAN Taruna Nala sendiri diisi oleh tiga orang, di antaranya: Nurin Krisfina Awalia Yasin (kelas 10), Adhelena Belinda Saputri (kelas 11), dan Phelia Hammam Munadhil (kelas 11). Tiga orang ini berhasil mengumpulkan nilai terbaik. Adapun tema debat mencakup tiga hal yaitu: Pengaruh penggunaan MSG pada makanan, Energi biodisel dan Penggunaan pestisida baik untuk tanaman. Sementara juara dua diraih oleh SMAN 4 Kota Malang, dan SMAN 5 Kota Malang sebagai juara 3. (her)

