itnmalangnews.id – Peserta “Seminar Robotik” HMJ Informatika ITN Malang, diberi pelatihan dan praktik cara kerja robot. Pelatihan diadakan di Lab. Informatika Kampus II ITN Malang Sabtu (21/5). Lego adalah mainan berbentuk bata yang disusun menyerupai obyek tertentu. Pada perkembangannya lego dari hanya sekedar mainan berkembang menjadi beberapa kategori seperti figur (figur tokoh / artis terkenal, Star Wars, Ben 10, dll), kendaraan (mobil, pesawat, dll), dan Robotic Lego NXT Mindstorms.
Di bawah bimbingan Suryo Adi Wibowo, ST.,MT peserta dijelaskan mengenai seluk beluk Lego Mindstorm NXT. Menurut Adi, Lego Mindstorm NXT adalah kit robotic yang dapat diprogram secara fleksibel. Lego ini memiliki dua versi, yaitu versi Lego Mindstorm Retail Kit (dipergunakan untuk hobi dan perorangan) dan versi Lego Mindstorm Education base sel (diperuntukkan untuk kebutuhan lembaga pendidikan).
Lego Mindstorm NXT sebagai salah satu Robot Kit digunakan karena bentuknya kecil, di dalamnya tidak ada perangkat keras, hanya menggunakan metode sensor.Konstruksi robot dapat dirakit secara mudah dengan memakai komponen-komponen yang bisa dilepas pasang. Lego NXT sudah dimanfaatkan secara luas. “Lego NXT digunakan sebagai edukasi, misalnya pada dispenser coklat dan mesin miniature fabrikasi,” jelas Adi. (sar)